maharsi

BiNusian weblog

DATABASE

without comments

DATABASE

Database (definisi, software dan tehnologi)

Database adalah kumpulan informasi yang disimpan di dalam komputer secara sistematik/teratur sehingga dapat diakses/diperiksa/digunakan menggunakan suatu program komputer untuk memperoleh informasi dari basis data tersebut.

Tujuan utama dari konsep database adalah meminimumkan pengulangan data dan mencapai independensi. Pengulangan data (data redundancy ) adalah duplikasi data artinya data yang sama disimpan dalan beberapa file. Independensi data adalah kemampuan untuk membuat perubahan dalan struktur data tanpa membuat perubahan pada program yang memproses data. Independensi data dicapai dengan menempatkan spesifikasi data dalam label dan kamus yang terpidah secara fisik dari program. Program mengacu pada tabel untuk mengakses data. Perubahan pada struktur data hanya dilakukan sekali, yaitu dalam tabel.

Software database merupakan aplikasi perangkat lunak yang digunakan oleh user untuk mengelola dan memanggil database tersebut. Pengelolaan dan pemanggilan kueri (query) basis data disebut dengan sistem manajemen basis data (database management system).

Contoh software database diantaranya adalah DB2, Microsoft SQL Server, Oracle, Sybase, Interbase, XBase, MySQL, Microsoft Access, dBase III, FoxPro, dan lain-lain.

Perkembangan tehnologi database saat ini berkembang sangat pesat, banyak bentuk-bentuk yang dulu hanya mempunyai tehnologi sebagai tempat penyimpanan data yang terdiri dari Field, record dan diolah serta ditampilkan menjadi informasi dalam berbagai format tampilan yang sederhana; kemudian dari bentuk yang sederhana tersebut maka didapatkan suatu metoda untuk menampilkan suatu database yang berguna untuk menganalisa data untuk suatu keperluan tertentu. . Dengan memanfaatkan relational database yang sudah ada maka didapat suatu cara untuk mengantisipasi kebutuhan guna menganalisa data secara cepat untuk membantu mendapatkan keputusan dalam suatu aplikasi atau organisasi.

Salah satu contoh tehnologi database saat ini adalah dimana seorang design web dapat membuat web dengan menarik karena sudah ada tehnologi database generasi baru yang biasa di sebut oracle. Dengan oracle inilah para pendesign web bisa membuat webnya dengan penuh keunikan.

Struktur Database

Struktur hirarki dalam database terdiri dari:

–       Karakter

–       Field

–       Record

–       Tabel

–       Database

Bentuk Data Base

  1. Hierarchical DataBase
    Biasa digunakan untuk jaringan komunikasi data yang berupa hierarchi/tree. Dasar hierarchi Data base berusaha untuk menggambar realita dalam sebuah organisasi kebentuk data komputer.
  2. Network DataBase
    Network DB dibuat karena jaringan komunikasi memiliki topology Mesh, shg membutuhkan bentuk ini. Network Data Base memiliki struktur file yang sama, sehingga file yang satu dapat mengetahui / mendapatkan informasi file yang lain dengan benar.
  3. Relational DataBase
    Bentuk DB yang paking Fleksibel dan terbuka. Biasanya digunakan pada local saja.

Integrasi logis file dapat dicapai secara eksplisit atau secara implicit.

  • Hubungan eksplisit
    inverted index dan link field menetapkan hubungan eksplisit antara data yang terintefrasi secara logis dalam file yang sama. Suatu pendekatan untuk menetapkan hubungan eksplisit antara catatan dari beberapa file adalah dengan menyusun catatan-catatan tersebut dalam suatu hirarki. Ini disebut struktur hirarkis. Dalam struktur seperti ini, setiap catatan pada satu tingkat dapat dihubungkan ke berbagai catatan yang setingkat lebih rendah. Catatan yang memiliki anak disebut parent dan anak catatan itu sisebut children.
  • Hubungan implicit
    Pada awal 1970-an Edgar f. Codd dan C.J. Date, keduanya dari IBM tetapi bekerja secara terpisah, mengembangkan statu pendekatan untuk menetapkan hubungan antar catatan yang tidak harus dinyatakan secara eksplisit. Link field khusus tidakperlu disertakan dalam catatan. Pendekatan Codd dan Date dinamai struktur relasional, dan menggunakan hubungan implicit, yaitu hubungan yang dapat dinyatakan secara tidak langsung dari catatan data yang telah ada. Keuntungan utama dari struktur relasional bagi CBIS adalah fleksibelitas yang ditawarkanya dalam rancangan dan penggunaan database. Pemakai dan spesialis informasi dibebeskan dari keharusan mengidentifigasi semua informasi yang diperlukan
    sebelum menciptakan database.

Tipe-tipe Data Base
a. Operational DataBase
DB menyimpan data detail yang dibutuhkan untuk mendukung operasi dari entire organization.
b. Analytical DataBase
Menyimpan data dan information extrated dari operational yang diseleksi dan external DB. Meliputi data dan informasi yang banyak dibutuhkan oleh manajer organisasi dan end user.

c. Data WareHouse
Merupakan pusat data sentral yang ditampilkan dan diintegrasikan sehingga dapat digunakan oleh manajer dan user professional untuk macam-macam analisis bisnis, penelitian pasar dan decision support.
d. Distributed DataBase

e. End User DataBase
Data Base terdiri dari variasi data yang dikembangkan oleh end user pada workstation.
f. HyperMedia DataBase
g. External DataBase
Komponen Data Base :

  1. File data base : memiliki elemen-elemen data yang disimpan dalam salah satu format organisasi file data base.
  2. DBMS : suatu kelompok program software yang mengelola DB, mengontrol akses terhadap DB, menjaga pengamanan DB dan melakukan tugas-tugas lain.
  3. Sistem Antar-Muka Bahasa Induk (A Host Language Interfice system)
    Bagian dari DBMS yang berkomunikasi dengan program aplikasi, menafsirkan intruksi dan bahasa tingkat tinggi aplikasi.
  4. Program Aplikasi
  5. Sebuah sistem Antar muka Bahasa Alami ( A Natural Language Interface system)
    Suatu bahasa pertanyaan (query language) yang memungkinkan pemakai untuk mendapatkan keterangan tentang apa saja yang tersedua pada system komputer.
  6. Kamus Data (data dictionary)
    Pusat penyimpanan infomasi data-data dari DB yang memuat skema DB, yang mana nama dari setiap item dalam DB serta deskripsi dan definisi atribut-atributnya yang merujuk pada data standar.
  7. Terminal Pengaksesan dan pemutakhiran yang online
    Letaknya dapat berdekatan / berjauhan.
  8. Sistem keluaran / pembuat Reportase ( The output system or report Generator)
    Terdiri dari laporan biasa ,dokumen dan laporan khusus.

Kriteria DataBase

  1. Struktur filenya memudahkan untuk mengcutkan suatu record dengan record lainnya.
  2. Penggabungan file secara menyilang dimungkinkan, sehingga record yang sebelumnya bebas karena biasa digabung dan diproses bersama secara otomatis.
  3. File program/datanya bersifat bebas, sehingga memudahkan untuk pemutakhiran dan perawatan DB.
  4. Memilih rumusan bersama (common definition) dalam kaitannya dengan definisi data, format record dan berbagai jenis deskripsi lainnya.
  5. Memiliki DBMS untuk mengelola data.
  6. Kamus Data
  7. Memiliki memori akses langsung yang besar untuk memuat data DBMS.
  8. Memiliki program dan piranti komunikasi yang canggih, yang memungkinkan pengguna untuk mengakses data secara serempak.
  9. Memiliki teknik-teknik penyalinan (back up), penghidupan kembali (restart) dan perolehan kembali (recovery) yang canggih yang dapat merekrontuksi kembali file-file DB jika ada data yang rusak/hilang.
  10. Adanya Query Language.

Pentingnya Database bagi organisasi/perusahaan

Basis data menyediakan fasilitas atau memudahkan dalam memproduksi informasi yang digunakan oleh pemakai untuk mendukung pengambilan keputusan. Hal inilah yang menjadikan alasan dari penggunaan tehnologi basis data pada saat sekarang (dunia bisnis).

Berikut ini contoh penggunaan Aplikasi database dalam dunia bisnis :

Bank : Pengelolaan data nasabah, akunting, semua transaksi perbankan

Bandara: Pengelolaan data reservasi, penjadwalan

Universitas:  Pengelolaan pendaftaran, alumni

Penjualan: Pengelolaan data customer, produk, penjualan

Pabrik:  Pengelolaan data produksi, persediaan barang, pemesanan, agen

Kepegawaian:  Pengelolaan data karyawan, gaji, pajak

Salah satu contoh kegiatan bisnis yang memerlukan database adalah Penjualan

Informasi yang ada dari penjualan adalah: (berdasarkan invoice)

  • Tanggal penjualan
  • Nama pembeli dan informasinya
  • Barang yang dijual (No Kode barang, deskripsi barang)
  • Jumlah barang yang dijual
  • Total harga dari barang yang dijual

Berdasarkan data yang kita dapatkan dari kegiatan Penjualan, kita bisa mendapatkan informasi misalnya seperti:

–       Daftar Pelanggan

–       Daftar Penjualan per bulan/tahun

–       Produk mana yang paling tinggi atau paling rendah penjualannya

–       Daftar persediaan barang

Dari data tersebut di atas maka kita bisa mengelompokkan ke dalam:

1.    Tabel Customer/pelanggan, yang terdiri dari:

–       Nama

–       Alamat

–       No. telepon

–       Produk yang dibeli

2.    Tabel penjualan, yang terdiri dari:

–       Tanggal penjualan

–       Barang yang dijual

–       Jumlah barang yang terjual

–       Total harga barang yang terjual

–       Total penjualan perbulan

3.    Tabel Persediaan barang, terdiri dari:

–       Nama produk

–   Barang yang masuk dan keluar

–       Jumlah penjualan

–       Sisa barang

Data yang tidak perlu diambil contohnya umur atau tanggal lahir pembeli misalnya.

Reference :

Sumber: id.wikipedia.org

Buku Discovering computers 2005

Written by maharsi

March 27th, 2011 at 6:38 am

Posted in Uncategorized

Leave a Reply